Wajib Tahu! Berikut Vaksin Wajib untuk Anak

  • Ragam Vaksin Wajib untuk Anak

    Sahabat Hermina, di masa pandemi virus COVID-19 ini pasti orang tua akan lebih merasa khawatir akan kesehatan anak dan penularan virus sehingga vaksinasi untuk anak pun bisa jadi terlambat.

    Meskipun demikian, vaksin dasar tetap wajib untuk dilakukan dengan tujuan agar kekebalan tubuh anak tetap terjaga dan terhindar dari virus lainnya. Pada bayi atau anak dengan usia dibawah 18 bulan, vaksin-vaksin ini wajib terpenuhi yaitu :

      • Hepatitis B
      • Polio
      • BCG
      • PCV
      • MR
      • Hib
      • DPT

    Vaksinasi tersebut tetap dilakukan sesuai jadwal yang terdapat pada pedoman vaksinasi dan konsultasi dengan dokter spesialis anak.

    Bagaimana kalau terlambat vaksinasinya?

    Vaksinasi yang terlambat harus tetap dikejar ketinggalannya atau biasa disebut catch up. Apabila terjadi keterlambatan, beberapa vaksin dapat digabungan dengan vaksin lainnya yang  penjadwalan vaksinnya bersamaan. Namun, perlu juga diingat bahwa ada beberapa vaksin yang tidak dapat digabungkan. Oleh karena itu pentingnya konsultasi dengan dokter spesialis anak agar pemberian vaksin lebih jelas dan terjadwal kembali bila terjadi keterlambatan.

    Pentingnya menjaga kekebalan tubuh anak dengan vaksinasi juga sama pentingnya menjaga diri ketika membawa anak ke rumah sakit dengan menerapkan protokol kesehatan diri sehingga tetap sehat di masa pandemi ini. Jadwalkan pemberian vaksin anak anda dimasa pandemi ini, pastikan pemberian vaksin sesuai dengan jadwal dan tidak terlambat demi kesehatan dan tumbuh kembang sang anak. Salam sehat.

     

    Source : https://herminahospitals.com/