Cara Memijat Bayi yang Tepat, Bisa Ibu Praktikkan di Rumah!

  •  Langkah pijat bayi berikut ini bisa dilakukan selama 20 hingga 30 menit sesuai dengan kebutuhan.

    1. Bahu, Lengan, dan Tangan 

    Letakkan kedua tangan Ibu di dada bayi kemudian usap naik perlahan menuju bahu. Beri tekanan lembut kedua lengangnya secara bersamaan.

    Biarkan otot-ototnya rileks sampai si Kecil meluruskan tangannya. Urut pelan ke arah pergelangan dengan melingkarkan telunjuk dan ibu jari ke lengan. Jangan lupa, buka genggaman tangannya kemudian pijat telapak, punggung tangan, dan jari-jarinya. 

    2. Dada

    Lakukan pijatan setengah melingkar di sekitar puting dada bayi. Caranya, letakkan dua jari (telunjuk dan tengah) dari kedua tangan di tengah dada. Lalu dorong ke atas dan ke luar sekitar bagian luar puting si Kecil. Ulangi beberapa kali. 

    3. Perut 

    Tempatkan satu tangan horizontal di perut, tepat di bawah dada dan satu tangan lagi di bawahnya. Buat gerakan turun secara bergantian. Ulangi beberapa kali. Kemudian letakkan dua jari di sekitar pusar lalu buat gerakkan searah jarum jam ke arah pinggul. Setelah itu, buat gerakan setengah lingkaran di sekitar pusar dengan telapak tangan. Ingat Ibu, beri tekanan yang ringan selama memijat perut bayi. 

    4. Kaki 

    Pegang pergelangan kaki bayi dengan satu tangan. Tempatkan tangan lainnya horizontal di bagian atasnya paha. Buat pergelangan tangan ke arah luar dan putar jari-jari Ibu ke bagian betisnya.  Pijat ke bawah bagian luar kaki hingga mata kaki. 

    5. Telapak Kaki 

    Tempatkan ibu jari tangan di tengah telapak kaki dekat tumit. Tekan perlahan dengan gerakan melingkar. Ulangi membelai bagian tengah kaki ke pangkal jari kaki. Lakukan ini dua kali pada setiap kaki. Jangan sampai terlewat memijat tumitnya dengan pijatan seperti gerakan mencubit dengan telunjuk dan ibu jari. Tarik-tarik ringan jari-jari kakinya. 

    6. Punggung 

    Tengkurapkan bayi untuk memijat punggungnya. Letakkan kedua telapak tangan secara horizontal di punggung bayi. Lalu buat gerakan meluncur ke bawah secara bergantian selama beberapa kali. Pijat bagian bahu dengan meremas-remasnya perlahan dan dengan tekanan ringan. Lalu lakukan pijatan untuk membuat tulang belakangnya menjadi rileks. Caranya, posisikan ibu jari di kedua sisi tulang belakang, lalu lakukan gerakan memutar kecil sambil digerakkan menuju pantatnya. 

    7. Kepala dan Wajah 

    Tidak hanya tubuh bagian kepala juga perlu mendapat sentuhan. Gunakan kedua tangan Ibu untuk memberikan usapan lembut di area kepala kemudian turun ke pipi. Pijat juga bagian pelipis, dahi, dan pipinya dengan ibu jari. Bagian atas mulut juga menjadi area yang tidak luput dari sentuhan tangan Ibu. Tekan-tekan lembut bagian tersebut dengan kedua ibu jari. Ingat Ibu untuk selalu memberikan tekanan yang sangat ringan dan lembut selama memijat. 

    Nah, itu dia langkah-langkah pijat untuk bayi yang bisa Ibu lakukan di rumah. Dengan mengikuti cara pijat bayi yang tepat, si Kecil akan memperoleh manfaat yang optimal. 

     

    Source: generasimaju.co.id