Memperkuat Bondirng Anak & Keluarga

  • Menghabiskan waktu bersama keluarga menjadi kegiatan bernilai yang tidak bisa diganti dengan apapun. Berbagi waktu yang berkualitas dapat memperkuat bonding dan membangun ikatan keluarga.

    Terdapat penelitian yang menunjukkan bahwa saat keluarga menikmati kegiatan bersama, anak-anak dapat mempelajari keterampilan sosial dan memiliki harga diri yang lebih tinggi.

    Ikatan keluarga atau bonding yang kuat dapat mendorong perilaku yang lebih baik pada anak, meningkatkan prestasi, memperkuat komunikasi antara orang tua dan anak, dan mengajari anak bagaimana menjadi teman yang baik.

    Nah, dalam hal ini orang tua memiliki peran penting dalam menumbuhkan dan melindungi ikatan keluarga yang harmonis. Untuk diketahui bahwa memperkuat bonding keluarga merupakan proses yang perlu dilakukan secara rutin. Simak tips bonding keluarga berikut, yuk!

    5 Tips Bonding Keluarga Supaya Lebih Bermakna

    1. Menjadwalkan waktu untuk keluarga

    Buatlah jadwal khusus untuk keluarga di luar hari-hari biasanya. Misalnya, merencakan waktu untuk liburan bersama, atau kegiatan yang menyenangkan lainnya. Pastikan semua anggota keluarga mengetahui jadwal untuk keluarga tersebut, ya.

    2. Makan bersama

    Selalu sempatkan waktu untuk makan bersama dan berkumpul di satu meja makan. Selama makan malam bersama, usahakan tidak ada gadget di meja makan.

    Makan makanan favorit dan mulai mengobrol bersama. Mulailah dengan obrolan yang ringan.

    3. Melakukan aktivitas bersama di rumah

    Melakukan aktivitas bersama di rumah misalnya membersihkan rumah, merawat halaman, atau tugas rumah lainnya dapat menjadi pilihan untuk membangun ikatan keluarga yang kuat.

    Buatlah daftar tugas dan minta semua anggota keluarga memilih tugas rumah yang ingin mereka kerjakan. Kemudian atur waktu selama seminggu atau di akhir pekan ketika semua anggota keluarga dapat mengerjakan tugas mereka pada waktu yang sama.

    Hal ini dapat menjadi pengingat bagi anak-anak bahwa mengerjakan tugas bersama membuat pekerjaan lebih cepat daripada melakukannya sendiri.

    Terlebih jika mengerjakan tugas bersama dapat menumbuhkan rasa kerja sama tim, terutama saat seseorang menyelesaikan lebih awal dan bersedia membantu anggota keluarga lain dalam menyelesaikan tugasnya.

    Untuk membuat aktivitas mengerjakan pekerjaan rumah lebih menyenangkan, berikan hadiah seperti menonton film dan lainnya.

    4. Membuat misi keluarga

    Beritahu anak-anak mengenai misi keluarga yang dimiliki. Hal ini membantu orangtua menetapkan prioritas keluarga.

    Misi keluarga dapat mengingatkan anggota keluarga mengenai nilai-nilai penting keluarga yang harus dijalani oleh semua anggota keluarga. Misi keluarga yang menyenangkan seperti “saling mencintai dan saling membantu” dapat membantu memperkuat apa yang penting bagi keluarga.

    5. Mendukung minat anak

    Keluarga yang kuat dapat dibentuk dengan mendukung minat dan bakat anggota keluarga, termasuk anak-anak.

    Perhatikan apakah anak-anak menyukai olahraga sepak bola misalnya, membaca buku, dan minat lainnya yang bisa dikembangkan.

    Temukan cara untuk menunjukkan kepada anak-anak bahwa orang tua mendukung apa yang mereka lakukan dan ingin membantu mereka dalam mengembangkan minat. Tanyakan pendapat anak-anak, karena dengan “bertanya’dapat menunjukkan bahwa orang tua peduli dengan hal-hal yang mereka minati.

    Selain itu, cara yang bisa orang tua lakukan untuk bonding yakni dengan saling memberikan hadiah. Ayah dapat memberikan hadiah yang disukai oleh istri.

     

    Source : https://byunest.co.id/